Diklat Sertifikasi Metode dan Media Literasi Sekolah

Dalam rangka menjalankan kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB), menerapkan program literasi sekolah (digital) bagi guru, dan meningkatkan daya saing guru SMK Negeri 6 Malang dalam pemilihan Guru Berprestasi, dan lomba-lomba keprofesian yang lain Unit Litbang GTK selaku Bidang Pengutama (leading sector) melalui Program Google Certified Educators menyelenggarakan Diklat Sertifikasi Metode dan Media Literasi Sekolah bagi Guru SMK Negeri 6 Malang.
Diklat dilaksanakan dengan moda kombinasi antara tatap muka dan daring dalam waktu 19 Oktober - 10 November 2019 pola 96 jam. Diikuti oleh 6 peserta inti, 6 penerima diseminasi dan 60 siswa di kelas maya. Jumlah pengampu materi ada 6, yaitu:

  1. YUDHISTA ADITYA PRASTOWO, S.Sn. (Jaya Mayantara School)
  2. Drs. SAMSUDIN, M.Si. (Pengawas SMK Cabdin Kota Malang dan Kota Batu)
  3. BILQIS FIRYAL NABILAH, M.Pd. (Pendiri Yayasan Muslim Cendekia)
  4. MOKHAMAD HADI WIJAYA, S.Kom., M.T. (SMK Telkom Malang)
  5. C. ARDI NUGRAHA, S.Pd. (SMK Cor Jesu)
  6. ROCHMAN ARIF, S.Si. (Pemimpin GEG chapter Malang)
6 peserta inti:
  1. SUHARTONO, S.Pd., M.Si. (Guru dan Ketua Program Keahlian Teknik Ketenagalistrikan)
  2. Dra. SRIANI (Guru Teknik Mesin)
  3. WIGONGGO A.A., M.Pd. (Guru Teknik Konstruksi dan Properti/Kepala Unit SPMI)
  4. AKTIA ARIGIANA UMAMI, S.S.T., M.T. (Guru dan Ketua Program Keahlian Teknik Komputer dan Informatika)
  5. NOVIA RIZA, M.Pd. (Guru Teknik Otomotif/ Ketua Kompetensi Keahlian Simkomdig)
  6. ADISTI PRIHANDANI H., S.S., M.Pd. (Guru Bahasa Inggris/Staf Unit Litbang GTK)
6 penerima diseminasi:
  1. Dr. FATAH NASIKH A., M.Pd. (Guru Bahasa Inggris/ Kepala Unit Litbang GTK)
  2. FARIDA KUSUMAWARDHANI, S.T. (Guru Teknik Ketenagalistrikan)
  3. JUNI TRIASTUTI, S.Kom. (Guru Teknik Komputer dan Informatika/ Staf Unit Litbang GTK)
  4. RATNA PUSPITASARI, S.S.T. (Guru Teknik Komputer dan Informatika/ Ketua Kompetensi Keahlian Rekayasa Perangkat Lunak)
  5. CHAIRUR RAZIKIN, S.Pd. (Guru Teknik Konstruksi dan Properti/ Ketua Program Keahlian Teknik Konstruksi dan Properti)
  6. GUYUB RAHARJO, S.Pd., S.Kom. (Guru dan Kepala Laboratorium Teknik Komputer dan Informatika)
Pengukuran Kinerja Kegiatan Diklat Hingga ke Hasil Akhir (outcome) atau Dampak (impact) pada Siswa Kelas Percobaan, Pelaksanaan Diseminasi Teman Sejawat, dan Penggunaan Sistematika Penulisan Best Practice Guru Berprestasi dan  Berdedikasi Tahun 2019 sebagai Format Pelaporan oleh Guru Peserta Diklat.


Google Educator Group Chapter Malang

SAMBUTAN KETUA PELAKSANA,

Bismillahirrahmanirrahim,
Assalamu’alaikum, wr.wb
Yang terhormat Bapak Drs. SAMSUDIN, M.Si selaku Pengawas SMK Provinsi Jawa Timur,
Yang saya hormati Kepala SMK Negeri 6 Malang, Bapak Drs. SIDIK PRIYONO atau yang mewakili,
Yang saya hormati bapak ibu guru peserta diklat dan guru penerima diseminasi serta bapak YUDHISTA ADITYA PRASTOWO, S.Sn selaku perwakilan fasilitator dari Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Profesional Jaya Mayantara School.
Pertama-tama, marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT, atas limpahan rahmat dan ridha-Nya kita semua dapat berkumpul di acara yang bermanfaat ini. Tidak lupa juga salawat serta salam kita panjatkan kepada junjungan kita Nabi Besar Muhammad SAW.
Hadirin sekalian,
Selaku ketua panitia, saya ingin mengucapkan beribu-ribu rasa terima kasih kepada para panitia yang telah berjuang dan mencurahkan segenap tenaga, waktu, serta pikiran untuk mensukseskan acara pada kali ini.
Tidak lupa juga saya sangat mengapresiasi. Jika tanpa usaha dan kerjasama yang baik, maka acara ini tidak akan berjalan dengan lancar. Oleh karenanya, saya selaku ketua panitia sangat bangga dengan apa yang telah dikerjakan oleh para panitia. Sekali lagi terima kasih yang paling mendalam dari lubuk hati.
Selanjutnya,
Saya juga ingin mengingatkan dan memberi tahu apa tujuan dari diselenggarakannya acara ini.
Seperti yang kita ketahui saat ini, dunia pendidikan telah terimbas oleh Revolusi Industri 4.0. sehingga berubah menjadi Dunia Pendidikan 4.0.
Pendidikan 4.0 adalah istilah umum yang digunakan oleh para ahli teori pendidikan untuk menggambarkan berbagai cara untuk mengintegrasikan teknologi siber baik secara fisik maupun tidak ke dalam pembelajaran. Hal ini menuntut  guru (sebagai pelaku di dunia pendidikan) harus meningkatkan kompetensinya dalam hal penguasaan teknologi siber. Untuk itu Unit Litbang GTK SMKN 6 Malang bermitra dengan Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Profesional Jaya Mayantara School mengadakan DIKLAT SERTIFIKASI METODE DAN MEDIA LITERASI SEKOLAH BAGI GURU MELALUI PROGRAM GOOGLE CERTIFIED EDUCATORS. Diharapkan setelah mengikuti diklat ini, para peserta telah menguasai teknologi siber dan dapat mengintegrasikannya dalam pembelajaran serta dapat mengimbaskannya kepada rekan guru sejawat.
Semoga dengan diadakannya acara ini, kita memperoleh ilmu yang bermanfaat, ilmu yang berguna bagi diri kita, peserta didik SMKN 6 Malang dan bangsa Indonesia pada umumnya.

Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan. Atas nama seluruh panitia yang bekerja pada acara ini, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya jika ada tutur kata atau tindakan yang kurang berkenan di hati.

Sekian, dan terima kasih.
Billahitaufik walhidayah,
Wassalamualaikum, wr.wb

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pelatihan Teknik Membuat Sitasi

PENGANTARAN KE TEMPAT PRAKERIN RUBYLAND

Tugas Perbaikan Nilai PAS Kelas X Semester Gasal 2019/2020